Sadar bahwa aku pernah aktif memposting di blog walau kebanyakan posting di blog ku bukanlah tulisanku sendiri. Mengambil posting berita dari website dengan tema perikanan, sejenis itulah selama ini postingan ku yg terpublis. Mungkin karena dulu hanya mengejar eksistensi di lingkup kampus, dimana postingan bisa menjadi bahan referensi bagi mahasiswa lain dalam mengerjakan laporan. Bukan mahasiswa lagi sekarang dan setelah lulus website yg di buka jadi monoton, membuat lupa kalau punya blog yg dulu sempet membuat ku sedikit agak terkenal di lingkungan ku, setidaknya 50 mahasiswa kenal dengan ku karena postingan di blog ku.
Intro terlalu panjang sampai lupa kenapa buat tulisan kali ini, singkat saja karena menulis di blog dengan hp juga bisa dan tidak ribet seperti perkiraan ku. Tulisan kali ini aku berusaha pakai kalian panjang, mungkin ke depan akan sering menggunakan kalimat singkatan seperti mengetik di hp pada umum nya.
Blog ini mungkin akan ku arahkan ke tema baru, tidak bercerita tentang perikanan, mungkin sedikit kisah perjalanan hidup ku. Usia ku yg belum sampai 30 tahun semoga bisa memberikan cerita bagi yg membaca, ku buat secara acak tanpa urutan taun, karena juga mood mengisi blog pasti turun naik sering pekerjaan hari an ku. Terima kasih semoga bisa segera membuat tulisan di blog ini.